Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Berkah Ramadan: Usai Bersikeras Puasa, Benzema Jadi Pahlawan Kemenangan Real Madrid

Foto : Reuters

Benzema Hattrick Kala Melawan Chelsea.

A   A   A   Pengaturan Font

Karim Benzema buktikan melaksanakan ibadah puasa tidak akan menghalangi segala aktivitasnya, termasuk membawa klub yang dibelanya, Real Madrid meraih kemenangan.

Tak hanya menang, striker klub kenamaan Spanyol itu bahkan cocok disebut sebagai pahlawan dalam duel panas dengan juara Liga Champions (UCL) tahun sebelumnya, yakni Chelsea.

Dalam leg pertama babak perempat final Liga Champions di Stamford Bridge yang digelar pada Kamis (7/4) tersebut, Benzema berhasil menyumbang tiga gol atau hattrick. Angka ini sekaligus membawa Real Madrid memenangkan pertandingan setelah Chelsea hanya mampu membalas dengan satu gol.

Hal ini tentu membuat takjub lantaran kala menghadapi Chelsea, Benzema baru saja berbuka. Media olahraga Sportbible bahkan mengungkapkan Benzema hanya punya waktu 13 menit untuk berbuka sebelum laga dimulai.

Walau demikian, periode waktu yang singkat tersebut tidak mengahalangi Benzema untuk tampil mengesankan. Dalam wawancaranya bersama majalah Esquire, Benzema menjelaskan berpuasa selama bulan Ramadan adalah bagian dari hidupnya dan tidak berdampak buruk bagi permainanya.

"Itu (puasa) tidak berdampak. Ramadan adalah bagian dari hidup saya dan itu kewajiban dalam agama saya," ujar Benzema seperti yang dikutip dari Tasimnews.

Striker berdarah Perancis itu bahkan mengatakan puasa Ramadan sangat penting dalam hidupnya dan membuat perasaannya cenderung lebih baik.

"Untuk saya, ini (puasa) sangat penting dan saya merasa lebih baik ketika berpuasa," tegas Benzema.


Editor : Fiter Bagus
Penulis : Suliana

Komentar

Komentar
()

Top