Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Foto Video Infografis

Berebut Pengaruh dengan Tiongkok, AS Tawarkan Sejumlah Besar Bantuan ke Negara-negara Pasifik

Foto : Al Jazeera/Reuters

Menlu AS Antony Blinken menyambut hangat para pemimpin negara-negara Pasifik di Washington DC, AS.

A   A   A   Pengaturan Font

Sambil mengangkat sebuah dokumen, Blinken mengatakan ini menunjukkan AS dan negara-negara Pasifik memiliki "visi bersama untuk masa depan dan membangun masa depan itu bersama-sama"

Blinken mengatakan "Visi bersama mengakui bahwa hanya dengan bekerja bersama kami dapat menangani tantangan-tantangan terbesar dari masa kami, yang dihadapi seluruh warga kami."

Dia menyebut krisis iklim, darurat kesehatan, mempromosikan peluang ekonomi, dan menjaga "Indo-Pasifik yang bebas dan terbuka" dimana setiap negara tanpa melihat ukuran memiliki hak untuk memilih nasibnya sendiri".

Persaingan strategis di Kepulauan Pasifik meningkat secara daramatis tahun ini setelah Tiongkok menandatangani pakta pertahanan dengan Kepulauan Solomon. Negara Pasifik itu mengubah hubungan diplomatik formalnya dari Taipei ke Beijing pada 2019 yang juga memperdalam perpecahan di dalam negeri.

Bagi para pemimpin Pasifik, perubahan iklim merupakan isu penting dan pembicaraan di Washington DC meliputi sesi yang dipandu John Kerry, utusan khusus presiden untuk iklim.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Lili Lestari
Penulis : -

Komentar

Komentar
()

Top