Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
PIFW Spring-Summer 2019

Berdonasi di Panggung "Fashion Show"

Foto : dok. PIFW Spring-Summer 2019
A   A   A   Pengaturan Font

Plaza Indonesia kembali membuka pagelaran pekan mode tahunannya Plaza Indonesia Fashion Week (PIFW) Spring-Summer 2019 dengan sebuah show dari desainer muda Indonesia Wilsen Willim yang bekerja sama dengan Yayasan Jantung Indonesia (YJI).

Kolaborasi ini melibatkan Wilsen yang mendesain baju untuk YJI sebagai bentuk donasi yang dapat dibeli oleh para pengunjung selama pekan mode berlangsung. "Fashion show ini menjadi salah satu ajang yang partisipannya kebanyakan perempuan, maka dari itu bisa menyampaikan pesan untuk para perempuan untuk waspadalah dengan penyakit jantung," tutur Sita Satar, perwakilan dari YJI.

Apalagi, perempuan lebih mudah terkena serangan jantung ketika memasuki usia menopause, meskipun saatini tidak dipungkiri bahwa ketika mereka berada di usia produktif pun serangan jantung dapat mengenai mereka. Ada dua bentuk donasi yang bisa dilakukan, yaitu dengan membeli kemeja berwarna merah dengan origami hati yang melambangkan jantung karya Wilsen Willim atau dengan membeli koleksi busana yang diperagakan model di atas catwalk.

Ada dua sequence yang ia tampilkan pada malam pembukaan PIFW 2019 ini meskipun keduanya saling berhubungan satu sama lain. Pada sequence pertama, Wilsen membawakan koleksi musim gugur/musim dingin yang baru ia pamerkan ke ajang Paris Fashion Week (PFW). "Ini merupakan pertama kalinya menunjukkan karya aku setelah dari PFW. Fall/Winter aku itu selalu identik dengan estetik menggunakan banyak wool dan motif floral yang cukup lucu karena jarang untuk musim seperti itu ada motif floral," cerita Wilsen.
Halaman Selanjutnya....

Komentar

Komentar
()

Top