Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Bentrok Pegula-Svitolina Tak Terhindar

Foto : Glyn KIRK / AFP

Pegula melaju ke perempat final I Petenis AS, Jessica Pegula mengembalikan bola saat pertandingan Kejuaraan Wimbledon 2023 di Wimbledon, London, beberapa waktu lalu. Pegula melaju ke perempat final dengan mengalahkan Peyton Stearns 6-3, 6-4 di ajang WTA Was­hington.

A   A   A   Pengaturan Font

WASHINGTON - Unggulan pertama Jessica Pegula melaju ke perempat final dengan mengalahkan Peyton Stearns 6-3, 6-4 di ajang WTA Washington. Pegula, peringkat empat dunia, mencari gelar keduanya di Washington setelah memenangkan gelar WTA perdananya di sini tahun 2019.

Unggulan kedua Caroline Garcia dari Prancis tidak akan bergabung dengan Pegula di perempat final. Marta Kostyuk dari Ukraina mengalahkan Garcia 6-2, 6-3 hanya dalam waktu 64 menit. Pegula akan menghadapi petenis Ukraina, Elina Svitolina, di babak berikutnya, sedangkan Kostyuk akan menghadapi unggulan delapan dan juara bertahan, Liudmila Samsonova dari Russia.

Dari Praha Open, unggulan keempat Linda Noskova mengalahkan petenis India Ankita Raina 1-6, 7-5, 6-1. Unggulan 6 Alize Cornet dari Prancis membutuhkan waktu tiga jam 17 menit untuk mengalahkan petenis Estonia Kaia Kanepi 7-6 (1), 5-7, 6-4. Anna Karolina Schmiedlova dari Slovakia mengalahkan unggulan sembilan Xiyu Wang dari Tiongkok 4-6, 6-2, 7-6 (6).

Sedangkan di turnamen ATP di Kitzbuehel, Dominic Thiem, melaju. Dia terpaut satu kemenangan untuk mencapai final turnamen ATP pertama dalam tiga tahun terakhir. Dia lolos ke empat besar, turnamen lapangan tanah liat di Kitzbuehel Open yang berlangsung di negara asalnya, Austria.

Mantan petenis nomor tiga dunia Thiem mengalahkan Arthur Rinderknech dari Prancis 4-6, 6-3, 6-4, Jumat (4/8). "Hasil hebat lainnya di sini. Pertandingan pertama sangat buruk tetapi sejak saat itu sangat bagus menghadapi lawan yang bermain tenis dengan hebat," ujar Thiem. Pertandingan terakhirnya adalah ATP Finals tahun 2020.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Aloysius Widiyatmaka
Penulis : Benny Mudesta Putra, AFP

Komentar

Komentar
()

Top