Nasional Luar Negeri Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Rona Genvoice Kupas Splash Wisata Perspektif Edisi Weekend Foto Video Infografis

Belajar dari Yogyakarta: Kemiskinan dan Kebahagiaan Tak Melulu Soal Pengeluaran

Foto : The Conversation

Tugu Jogja di Daerah Istimewa Yogyakarta.

A   A   A   Pengaturan Font

Data BPS menunjukkan Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) menjadi provinsi dengan tingkat kemiskinan tertinggi di pulau Jawa. Berbeda dengan indeks kebahagiaannya.

Alexander Michael Tjahjadi, Sekolah Tinggi Filsafat Driyarkara dan Stephanus Eri Kusuma

Salah satu perdebatan yang akhir-akhir ini muncul yaitu mengenai tingkat kemiskinan di Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), yang sulit dijelaskan dengan indikator lainnya seperti Indeks Pembangunan Manusia dan Indeks Kebahagiaan.

Sepanjang tahun lalu, kemiskinan DIY mencapai 11,34%, sedangkan rata-rata nasional sebesar 9,54%. Pada Maret 2022 saja, misalnya, kemiskinan dihitung berdasarkan batas bawah pengeluaran per bulan sebesar Rp 521.000.

Kasus DIY ini unik karena walau tercatat sebagai provinsi termiskin di Pulau Jawa, ia juga memegang posisi sebagai provinsi paling bahagia di pulau terpadat di Indonesia dan dunia ini. Sementara, DIY juga menduduki posisi kedua nasional setelah DKI Jakarta dalam Indeks Pembangunan Manusia, yang dikalkulasikan berdasarkan kesehatan, angka harapan hidup, pendidikan, dan standar hidup layak.

Jadi, benarkah bahwa kemiskinan bisa dihitung menggunakan pengeluaran saja?
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Lili Lestari
Penulis : -

Komentar

Komentar
()

Top