Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Bayern Munich Vs Red Bull Salzburg

Bayern Yakin Redam Salzburg

Foto : Christof STACHE / Ronny Hartmann / AFP

Robert Lewandowski/Karim Adeyemi

A   A   A   Pengaturan Font

Bayern telah memenangkan keseluruhan dari lima pertandingan kandang melawan tim asal Austria di Liga Champions. Mereka mencetak 15 gol dalam proses itu, termasuk kemenangan 3-1 atas Salzburg ketika kedua belah pihak bertemu di babak penyisihan grup kompetisi musim 2020-2021.

Tim asuhan Julian Nagelsmann menatap laga tengah pekan ini dengan hasil imbang 1-1 kontra Bayer Leverkusen di Bundesliga pada Sabtu. Hasil itu membuat mereka unggul sembilan poin dari Borussia Dortmund di klasemen.

Bayern berharap penyerang andalan mereka, Robert Lewandowski, kembali tajam. Dia belum mencetak gol di tiga pertandingan dan masa depannya masih tidak jelas.

Lewandowski, 33, seperti sesama veteran Bayern Manuel Neuer, 35, dan Thomas Mueller, 32, akan habis kontraknya pada Juni 2023. Neuer dan Mueller dilaporkan telah diberitahu secara langsung bahwa klub ingin memperpanjang kontrak mereka, Lewandowski belum.

Lewandowski telah mencetak 39 gol dalam 34 pertandingan di semua kompetisi musim ini.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Sriyono
Penulis : Benny Mudesta Putra, AFP

Komentar

Komentar
()

Top