Nasional Mondial Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Pertemuan Tahunan IMF

Bauran Kebijakan Efektif Hadapi Volatilitas Kurs

Foto : Sumber: IMF – Litbang KJ/and - KJ/ONES
A   A   A   Pengaturan Font

Sementara itu, Chief Economist and Director of the Research Department IMF, Gita Gopinath, yang berbicara dari Washington AS mengatakan pasar yang sedang berkembang (emerging market) dan negara berkembang (developing economies) harus menghadapi krisis ini dengan sumber daya yang jauh lebih sedikit.

Sebab itu, perekonomiannya perlu memprioritaskan pada pengeluaran yang kritis seperti untuk penanganan kesehatan dan dukungan bagi orang miskin serta berupaya memastikan belanja negaranya seefisien mungkin.

Kendati demikian, mereka tetap membutuhkan dukungan yang berkelanjutan dalam bentuk hibah internasional, bantuan lunak, dan dalam beberapa kasus diberi keringanan utang. "Sekarang, jika utang tidak dapat dipertahankan, itu harus direstrukturisasi lebih cepat agar keuangannya lebih leluasa menghadapi krisis ini," kata Gopinath. n SB/E-9


Redaktur : Vitto Budi
Penulis : Selocahyo Basoeki Utomo S

Komentar

Komentar
()

Top