Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Bekraf Habibie Festival 2018

Barometer Inovasi Teknologi Indonesia

Foto : dok. Bekraf Habibie Festival
A   A   A   Pengaturan Font

"Kemajuan bangsa Indonesia ditentukan oleh SDM bangsa ini. Oleh karena itu kita harus bisa menghasilkan produk yang berguna, bermanfaat, dan terjangkau oleh masyarakat. Kuncinya adalah penguasaan informasi," pesannya. Ia berharap lewat festival ini terjadi perputaran informasi demi pengembangan produk-produk inovasi karya bangsa.

Acara ini akan menjadi catatan Bekraf dalam mengadakan acara-acara yang bersifat menghibur dan menarik, sekaligus menggabungkan seni dan budaya dengan teknologi dan inovasi. "Kami ingin kemampuan teknologi inovasi dimaksimalkan. Hal ini akan menjadi catatan Bekraf untuk penyelenggaraan Bekraf Habibie Festival di tahun-tahun mendatang," pungkas Hari Sungkari, Deputi Infrastruktur Bekraf.

Selain Bekraf, lebih dari 250 mitra mendukung Bekraf Habibie Festival tahun ini, hampir dua kali lipat tahun lalu, dan lebih dari 100 komunitas turut berpartisipasi dalam kegiatan ini.

Yang menarik dari acara Bekraf Habibie Festival ini adalah sebuah booth dari PT Dirgantara Indonesia. Di sana pengunjung dapat merasakan pengalaman menjadi pilot dan co-pilot dalam sebuah ruangan simulasi pesawat komersil keluaran terbaru PT Dirgantara Indonesia, NZ19.

Dengan mengendalikan ruang kontrol di dalam pesawat, pengunjung ditantang untuk membuat pesawat dapat lepas landas dengan sempurna lengkap dengan tombol, rem, dan stir layaknya pilot.
Halaman Selanjutnya....

Komentar

Komentar
()

Top