Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Barca Masih Tergantung pada Messi

Foto : AFP/ LLUIS GENE
A   A   A   Pengaturan Font

BARCELONA - Pelatih Barcelona, Ernesto Valverde, telah berusaha untuk menjatah waktu pertandingan bagi Lionel Messi. Hal itu bertujuan untuk menjaga pemain andalannya tetap segar hingga akhir musim yang melelahkan. Namun setiap kali pelatih itu mengistirahatkan Messi, Barca cenderung mengalami kesulitan.

Valverde diperkirakan akan menempatkan Messi sebagai starter untuk pertama kalinya dalam tiga pertandingan terakhir untuk perjalanan ke Girona dalam lanjutan La Liga, Minggu (27/1). Barca butuh kemenangan pada lawatan ke tetangga mereka sesama klub Catalan untuk menjaga keunggulan lima poin di puncak klasemen di atas pesaing terdekat Atletico Madrid.

Laga itu sebelumnya ditetapkan sebagai pertandingan La Liga pertama yang berlangsung di Amerika Serikat. Tapi protes dari banyak pihak membuat pertandingan tersebut tetap dimainkan di stadion Montilivi milik Girona, bukan di stadion Hard Rock Miami.

Messi yang merupakan pencetak gol terbanyak di Eropa musim ini dengan 18 gol masih akan menjadi daya tarik utama.

Pemain berusia 31 tahun itu absen dari starting line-up saat melawan Leganes pekan lalu, itu hanya untuk kedua kalinya dia dicadangkan di liga. Namun, meskipun memiliki banyak pemain berbakat, Barca bermain imbang 1-1 dan di pertengahan babak kedua mereka memainkan Messi yang menginspirasi untuk menang 3-1.

Messi tak dimainkan sama sekali untuk laga kontra Sevilla pada leg pertama perempat final Copa del Rey tengah pekan ini. Barca kalah 0-2 membuat mereka berada di ambang tereliminasi dari kompetisi yang telah mereka dominasi sejak 2015.

Mungkin karena masih dihantui oleh kejutan tersingkirnya Barca dari Liga Champions musim lalu oleh AS Roma dan disalahkan karena terlalu banyak memainkan Messi, Valverde tidak menyesal karena meninggalkan pemain asal Argentina itu melawan Sevilla.

"Saya tidak menyesal mengistirahatkan Messi, itu yang harus saya lakukan," ujar Valverde. "Tahun lalu kami membayar mahal untuk upaya kami di Copa, dan sekarang kami merotasi lebih banyak karena kami pikir itu adalah hal terbaik untuk dilakukan. Kami ingin menjaga jarak di puncak liga dan kami pikir para pemain di skuad kami harus membantu kami," sambungnya.

Meskipun mereka akan mendapat manfaat dari kondisi Messi yang lebih segar, Barca akan tanpa Ousmane Dembele. Pemain asal Prancis sedang dalam pemulihan cedera pergelangan kaki yang dideritanya pada laga melawan Leganes.

Atletico menjamu Levante pada Sabtu setelah mendapatkan kemenangan 3-0 atas Huesca dalam lawatan terakhir mereka. Real Madrid mengunjungi Espanyol akhir pekan ini. ben/AFP/S-1

Penulis : Benny Mudesta Putra, AFP

Komentar

Komentar
()

Top