Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Barca Kian Kokoh

Foto : AFP/Pau Barrena
A   A   A   Pengaturan Font

Messi membawa Barcelona unggul 11 poin di puncak klasemen La Liga setelah merebut kemenangan atas Athletic Bilbao.

BARCELONA - Lionel Messi menunjukkan performa bagus lainnya saat Barcelona meraih kemenangan 2-0 atas Athletic Bilbao. Hasil pertandingan yang berlangsung Senin (19/3) dini hari WIB itu membuat Barca kini memiliki keungulan 11 poin di atas Atletico Madrid pada klasemen La Liga.

Setelah menyingkirkan Chelsea dari Liga Champions pada pertengahan pekan lalu, Messi mencetak gol untuk pertandingan keenam berturut-turut melawan Athletic di Camp Nou. Kemenangan itu mendorong Barca kian mendekati gelar domestik.

"Setiap hari dia menemukan sesuatu yang baru, sesuatu yang berbeda, dia sangat menyadari apa yang harus dia lakukan, apa yang dibutuhkan tim darinya setiap saat," ujar pelatih Barca Erneste Valverde tentang Messi, pencetak gol terbanyak liga Spanyol musim ini dengan 25 gol.

"Berkali-kali tampaknya pelatih harus mengajari para pemain, tapi apa yang sebenarnya dilakukan pelatih adalah terus belajar bersama. Kami berharap bisa terus belajar bersama," sambungnya.

Tak mau kalah denga rival terberatnya, Cristiano Ronaldo mencetak empat gol saat Real Madrid menundukkan Girona 6-3 untuk pindah kembali ke tempat ketiga, meski masih tertinggal 15 poin dari Barcelona.

Awal yang dominan dari Barca menghasilkan gol pembuka setelah laga berlangsung hanya delapan menit. Messi memberikan bola kepada Jordi Alba berada di sisi kiri, yang kemudian meneruskannya ke arah Paco Alcacer. Pemain yang menggantikan Luis Suarez itu sukses menjaringkan bola untuk membuka keunggulan Barca.

Tuan rumah beberapa kali menngancam. Upaya Philippe Coutinho hanya membentur tiang gawang, sementara tembakan Ousmane Dembele berhasil digagalkan Kepa Arrizabalaga.

Tapi kiper Athletic itu tidak berdaya untuk menahan tembakan Messi di menit ke-30. Pemain asal Argentina itu menerima umpan dari Dembele sebelum menjaringkan bola.

Upaya Coutinho, rekrutan klub dengan rekor transfer, kembali hanya membentur tiang gawang untuk kedua kalinya saat dia mencoba untuk mengalahkan Kepa.

Tak Terkalahkan

Barca memperpanjang rekor La Liga tak terkalahkan mereka menjadi 36 pertandingan sejak musim lalu. Klub Catalan itu hanya terpaut dua pertandingan dari rekor yang dimiliki Real Sociedad antara tahun 1979 dan 1980.

"Saya ingin sekali (memecahkan rekor) tapi tidak harus terus membicarakannya karena kami bisa saja kalah, menang atau imbang di pertandingan berikutnya," ujar Valverde. "Kami tidak akan tergoda oleh hal itu. Pertandingan berikutnya di kandang Sevilla akan menjadi perjalanan yang sangat sulit," sambungnya.

Real Madrid kembali merebut posisi ketiga dari Valencia saat Ronaldo menambah koleksi golnya di La Liga musim ini menjadi 22 gol dengan empat kali menjaringkan bola dalam kemenangan atas Girona di Bernabeu.

Ronaldo kini telah mencetak 21 gol di semua kompetisi dalam 13 pertandingan sejak pergantian tahun. "Saya berharap dia bisa mengejar torehan Messi di La Liga (dia tertinggal tiga gol), ini penting baginya dan bagi kami," ujar pelatih Real Zinedine Zidane. "Saat Cristiano bermain bagus, tim bermain dengan baik," sambungnya.

Bintang asal Portugal itu membuka skor di menit ke-11. Dia menambahkan gol kedua tiga menit setelah jeda saat kedua tim bermain imbang 1-1.

Ronaldo berperan dalam gol ketiga yang dicetak Lucas Vazquez pada menit ke-59. Pemain berjuluk CR7 itu kemudian menyelesaikan hat-trick empat menit kemudian dan menambahkan yang keempat pada menit akhir. Bintang Madrid asal Wales Gareth Bale juga mencatatkan namanya di papan skor empat menit menjelang pertandingan usai. ben/AFP/S-1

Penulis : Benny Mudesta Putra, AFP

Komentar

Komentar
()

Top