Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Foto Video Infografis

Banyak Sekali, Puluhan Ribu Peziarah Ikuti Prosesi Jumat Agung Semana Santa Larantuka

Foto : ANTARA/Fransiska Mariana Nuka

Patung Tuan Ma yang diarak keliling kota Larantuka dalam Semana Santa, Flores Timur, NTT, Jumat (7/4/2023) malam.

A   A   A   Pengaturan Font

Dengan keliling kota, puluhan ribu peziarah ikuti prosesi Jumat Agung Semana Santa Larantuka.

Larantuka - Banyak sekali, puluhan ribu peziarah mengikuti prosesi Jumat Agung dalam Semana Santa yang berlangsung di Larantuka, Kabupaten Flores Timur, Nusa Tenggara Timur, Jumat.

Para peziarah memegang lilin dan berkeliling jantung kota Larantuka sembari melantunkan lagu dan doa dengan khusyuk.

Dalam prosesi Jumat Agung yang dimulai pukul 19.47 Wita, Patung Tuan Ana dan Patung Tuan Ma mengenakan jubah berwarna biru tua diarak mengelilingi Kota Reinha.

Prosesi Jumat Agung ini adalah puncak dari acara Semana Santa. Dalam prosesi ini, peziarah bersama pengiring Patung Tuan Ma menyinggahi delapan tempat perhentian atau armida.

Ada pula lagu-lagu ratapan yang dibawakanconfreria,signor deo, dan barisan perempuan berkabung.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top