Bandara Tunggul Wulung Segera Dioptimalkan
Bandara Tunggul Wulung Cilacap, Jawa Tengah.
Foto: IstimewaJAKARTA - Untuk memastikan konektivitas dan produktivitas transportasi di Cilacap, Jawa Tengah terus meningkat, maka Pemerintah melalui Kementerian Perhubungan (Kemenhub) akan mengoptimalkan Bandara Tunggul Wulung.
Hal tersebut dikatakan oleh Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi saat meninjau sarana dan prasarana infrastruktur di Cilacap. Dan hal yang menjadi perhatian dari pemerintah adalah akan mengaktifkan kembali penerbangan dari dan ke Bandara Tunggul Wulung yang terletak di Kecamatan Jeruk Legi, Kabupaten Cilacap, Provinsi Jawa Tengah.
"Kami diskusi dengan pak Bupati, Forkompinda, dan Kapolres, terkait adanya penerbangan langsung ke sini. Insha Allah dengan adanya kerja sama yang baik antara Pemda dan stakeholder penerbangan, tidak lama lagi akan ada penerbangan langsung dari Jakarta ke Cilacap dan Semarang ke Cilacap, menggunakan pesawat baling-baling (ATR) yang dapat memangkas waktu perjalanan," kata Budi dalam keterangan tertulisnya, Jumat (26/11).
Ia juga menambahkan bahwa bandara yang dibangun oleh Pertamina pada tahun 1974 dan pada tahun 1989 diserahterimakan dan resmi dikelola Departemen Perhubungan Cq. Direktorat Jenderal Perhubungan Udara tersebut diharapkan dapat mendongkrak perekonomian masyarakat Cilacap dan sekitarnya di tengah pandemi Covid-19.
Saat ini, bandara memiliki landasan pacu sepanjang 140m x 30m dan luas terminal 777m². Juga terdapat 2 (dua) Flying School yang beroperasi di bandara ini, yaitu: Genesha Flight Academy dan Perkasa Flying School. Dengan fasilitas yang sudah dapat melayani night flight (terbang malam) yang menjadi kurikulum sekolah penerbangan.
Redaktur: Muchamad Ismail
Penulis: Mohammad Zaki Alatas
Tag Terkait:
Berita Trending
- 1 Jenderal Bintang Empat Akan Lakukan Ini untuk Dukung Swasembada Pangan
- 2 Warga Dibekali Literasi Digital Wujudkan IKN Kota Inklusif
- 3 Butuh Perjuangan Ekstra, Petugas Gabungan Gunakan Perahu Salurkan Bantuan ke Lokasi Terisolasi
- 4 Pengamat: Rendahnya Pengetahuan Masyarakat Dieksploitasi "Pemain" Judol
- 5 Ini Sejumlah Kebijakan untuk Pengaturan Mobilitas Natal dan Tahun Baru