Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
JEDA

Bamsoet Minta Kemenkominfo Cermati Akun Penyebar "Hoax"

Foto : ISTIMEWA

Ketua DPR RI, Bambang Soesatyo.

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Ketua DPR RI Bambang Soesatyo meminta Kementerian Komunikasi dan Informatika serta Badan Pengawas Pemilu (Kemenkominfo dan Bawaslu) mencermati akun-akun di media sosial pembuat dan penyebar hoaks menjelang Pemilu 2019. "Saya meminta Kemenkominfo dan Bawaslu melakukan tindakan antisipasi munculnya ujaran kebencian maupun informasi hoaks pada berita di media daring (online) maupun media sosial," kata Bambang Soesatyo, di Jakarta, Kamis (20/9).

Politisi Partai Golkar itu menduga, banyak akun robot yang dimanfaatkan untuk menyebar hoaks demi tujuan politik. "Robot yang digunakan untuk menyebarkan ujaran kebencian dan hoaks masih tersebar di media sosial," ujarnya.

Bambang Soesatyo yang akrab disapa Bamsoet, juga meminta Polri bertindak tegas mengungkap dan menindak akunakun robot penyebar hoaks, sesuai dengan aturan perundangan yang berlaku. Diaoptimistis Polri melalui Direktorat Siber di Bareskrim mampu menelusuri dan mengungkap pihak-pihak di balik akun palsu di media sosial. sur/Ant/AR-3

Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top