Nasional Mondial Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Bali Waspadai Produk Mengandung Virus Flu Babi

Foto : ANTARA/Ardika

Ilustrasi flu babi Afrika.

A   A   A   Pengaturan Font

Selain antisipasi dan kewaspadaan tersebut, Nata menjelaskan perbedaan antara African Swine Fever (ASF) dan flu babi di Tiongkok yang dipicu virus H1N1 tersebut. Keduanya, menurut Nata Kesuma, merupakan penyakit yang berbeda.

Nata Kesuma mengemukakan, penyakit flu yang dilaporkan oleh ilmuwan Tiongkok adalah penyakit yang disebabkan oleh virus infulenza H1N1 galur baru dan berpotensi menular dari hewan ke manusia (zoonosis). Sedangkan kasus penyakit pada babi yang ada di Bali adalah penyakit suspect ASF yang diduga disebabkan oleh Virus ASF yang tidak dapat menular ke manusia.

"Kasus penyakit pada babi yang ada di Bali pada saat ini adalah suspect ASF dan bukan flu babi," kata Nata.

Sejak akhir tahun 2019, kasus suspect ASF dilaporkan di Bali sempat mewabah ke beberapa peternakan di Bali. Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Bali yang menangani fungsi kesehatan hewan terus memantau perkembangan kasussuspect ASF.

"Hasilnya kasus suspect ASF pada babi sudah mengalami penurunan. Selain itu berdasarkan data yang ada, tidak pernah ada laporan kejadian suspect ASF pada manusia . Itu artinya penyakit suspect ASF tidak menular pada manusia," ujarnya.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Marcellus Widiarto

Komentar

Komentar
()

Top