Bakti Sosial Polda Sulut Sasar Masyarakat Kurang Mampu
Kapolda Sulut Irjen Pol setyo Budiyanto saat melepas bantuan sosial serentak dalam rangka Hari Bhayangkara.
Menurutnya, kontribusi masyarakat dalam menjaga keamanan dan ketertiban bisa dilakukan melalui berbagai cara.
"Tentu masyarakat juga harus memberikan kontribusi untuk menjaga keamanan di lingkungannya masing-masing. Kemudian kalau ada perkara atau ada informasi tentang situasi yang tidak kondusif, bisa melaporkan kepada pihak kepolisian setempat, itu adalah bentuk kontribusi yang bisa diberikan masyarakat kepada Polri," kata Kapolda.
Kegiatan bakti sosial dalam rangkaian Bulan Bakti Polri Presisi ini dipusatkan di Lapangan Bhayangkara Mabes Polri Jakarta, yang diikuti seluruh Polda jajaran secara serentak melalui video conference.
Diawali dengan penyerahan dan pemberangkatan penyaluran bantuan sosial oleh Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo. Sebelum penyerahan dan pemberangkatan, Kapolri juga berdialog dengan beberapa Kapolda jajaran serta para penerima bantuan.
Sementara itu usai mengikuti video conference, Kapolda Sulut Irjen Pol Setyo Budiyanto menyerahkan bantuan secara simbolis kepada para perwakilan penerima, dilanjutkan dengan melepas pemberangkatan penyaluran bantuan sosial, di depan lobi utama Mapolda Sulut.
Halaman Selanjutnya....
Redaktur : -
Komentar
()Muat lainnya