Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Foto Video Infografis
Kepala Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa, Kemendikbudristek Prof. H. E. Aminudin Aziz, M.A., Ph.D

Bahasa Indonesia Sudah Menjadi Bahasa Modern

Foto : ISTIMEWA

Kepala Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa, Kemendikbudristek Prof. H. E. Aminudin Aziz, M.A., Ph.D

A   A   A   Pengaturan Font

Di dalam pembinaan bahasa, strategi yang diterapkan adalah dengan membuat skala prioritas, kelompok penutur dan lembaga mana yang menjadi sasaran pembinaan agar hasilnya lebih fokus dan terukur. Sebagai contoh, untuk pembinaan lembaga difokuskan pada tiga ranah, yaitu ranah pemerintahan, ranah pendidikan, dan ranah swasta.

Dari ketiga ranah tersebut diambil sampel 45 lembaga untuk diberi pembinaan, pendampingan, hingga evaluasi sampai dengan tahun 2024. Harapannya adalah ke-45 tersebut akan menjadi lembaga yang telah menerapkan prinsip-prinsip pengutamaan bahasa negara dan menjadi contoh praktik baik bagi lembaga yang lain.

Pemerintah sedang menyusun Peta Jalan Penginternasionalan Bahasa Indonesia. Peta jalan ini dirancang untuk menyinergikan berbagai pihak yang berpotensi mendukung upaya penginternasionalan Bahasa Indonesia. Berbagai masukan sudah dijaring dari berbagai kementerian/lembaga untuk memperkaya naskah peta jalan tersebut. Dengan demikian, di masa depan akan lebih banyak upaya penginternasionalan bahasa Indonesia selain pengajaran BIPA.

Presiden Joko Widodo dalam pidato kenegaraan beberapa waktu lalu menekankan tentang memajukan industri sastra. Bagaimana pandangan Bapak tentang hal tersebut dan kaitannya dengan bahasa?

Sebuah karya sastra yang baik dan mempunyai banyak pembaca tentu mempunyai nilai ekonomi yang tinggi. Ketika hal itu diarahkan untuk menopang perekonomian, tentu saja sastra akan menjadi sebuah industri baru yang menjanjikan. Dalam konteks ini, bahasa digunakan sebagai sarana berproses kreatif yang menghasilkan karya sastra yang bernilai tinggi. Bahasa menjalankan fungsi emotif, ekspresif, dan naratif, di samping fungsi komunikasi secara umum.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Sriyono
Penulis : Muhamad Ma'rup

Komentar

Komentar
()

Top