Nasional Mondial Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Babel Jadikan Bekas Tambang Sebagai Pengembangan Jambu Mete

Foto : Antara/Aprionis.

Gubernur Kepulauan Bangka Belitung, Erzaldi Rosman Djohan meninjau pengembangan jambu mete di lahan bekas penambangan bijih timah di Desa Kerakas, Selasa (29/9).

A   A   A   Pengaturan Font

PANGKAL PINANG - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kepulauan Bangka Belitung (Babel) menjadikan lahan bekas penambangan bijih timah sebagai kawasan pengembangan tanaman jambu mete guna mendorong perekonomian masyarakat di pulau timah itu.

"Saat ini kita telah menanam jambu mete di 178 hektare lahan bekas tambang dan ini akan terus ditingkatkan," kata Gubernur Kepulauan Babel, Erzaldi Rosman Djohan, di Pangkal Pinang, Selasa (29/9).

Erzaldi mengatakan pengembangan jambu mete di lahan bekas tambang ini merupakan peluang usaha yang sangat menjanjikan bagi petani, selain harganya cukup bagus, saat ini sudah ada investor yang membelinya.

Selain itu pengembangan tanaman jambu mete ini cukup mudah dengan masa panen yang cukup singkat. Dalam waktu 2,5 tahun, kata dia, sudah dapat dipanen dan tidak memerlukan perawatan khusus, sehingga petani mudah membudidayakan komoditi ini di lahan bekas tambang ini.

"Jambu mete ini diambil bijinya untuk kacang mete dan harganya bagus di pasaran, sehingga dapat mendorong perekonomian masyarakat desa di tengah pandemi Covid-19 ini," ujarnya.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top