Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Australia Jumpa Finlandia di Empat Besar Piala Davis

Foto : JORGE GUERRERO / AFP

Alex De Minaur dari Australia mengembalikan bola ke Jiri Lehecka dari Republik Ceko pada pertandingan tenis perempat final tunggal putra kedua antara Republik Ceko dan Australia pada turnamen tenis Piala Davis di gedung olah raga Martin Carpena, di Malaga, Kamis (23/11). Minaur membawa Australia bangkit dari jurang dengan mengalahkan Jiri Lehecka dengan skor 4-6, 7-6 (7/2), 7-5.

A   A   A   Pengaturan Font

MALAGA - Australia bangkit secara menakjubkan untuk mengalahkan Ceko 2-1, Kamis (23/11) untuk bertemu Finlandia di semifinal Piala Davis. Runner-up tahun lalu itu hampir tersingkir di babak delapan besar. Namun Alex de Minaur membawa Australia bangkit dari jurang dengan mengalahkan Jiri Lehecka 4-6, 7-6 (7/2), 7-5 di pertandingan tunggal kedua.

Petenis peringkat 12 dunia itu menyamakan kedudukan setelah Tomas Machac mengalahkan Jordan Thompson 6-4, 7-5 di pertandingan pembuka. Pemenang harus diputuskan di pertandingan penentuan. Akhirnya dimenangkan juara ganda Wimbledon 2022 Matthew Ebden/Max Purcell.

Mereka mengalahkan Lehecka/Adam Pavlasek 6-4, 7-5 untuk membawa timnya melaju. Australia adalah juara Piala Davis terbanyak kedua (28 kali). Dia hanya berada di belakang Amerika Serikat.

Meskipun memiliki catatan sejarah bagus, Australia belum pernah memenangkan kompetisi ini sejak tahun 2003. Australia tampaknya akan tersingkir saat Lehecka unggul di set pertama. Namun De Minaur berusaha keras menjaga impian negaranya tetap hidup.

"Saya hanya terus berjuang dan bermain hingga poin terakhir," ujar De Minaur. Dia mendapat sedikit harapan dan melakukannya. De Minaur cukup kuat dalam situasi seperti ini.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Aloysius Widiyatmaka
Penulis : Benny Mudesta Putra, AFP

Komentar

Komentar
()

Top