Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Asian Games Bidik 5 Miliar Penonton

Foto : istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Panitia Penyelenggara Asian Games 2018 (INASGOC) menargetkan 5 miliar jumlah pasang mata akan menyaksikan gelaran Asian Games 2018. Pasalnya, pesta olah raga terakbar di Asia itu tak hanya disiarkan oleh negara-negara Asia saja, tetapi hampir seluruh dunia.

Keyakinan tersebut disampaikan Ketua INASGOC Erick Thohir dalam acara Road to Asian Games di Hotel Le Meredien, Jl Jenderal Sudirman, Jakarta Pusat, Rabu (2/5). Menurut Erick Thohir, timnya telah melakukan negosiasi untuk bisa menyiarkan Asian Games di luar negara-negara Asia.

"Seperti Amerika Latin untuk pertama kalinya dalam sejarah acara Asian Games akan disiarkan di sana. Bahkan sebulan sebelum Asian Games, pihaknya sudah bernegosiasi dan diberi kesempatan untuk melakukan Over The Top sehingga bisa menyiarkan di negara-negara yang memang tak berpartisipasi di Asian Games, contohnya Belanda, karena Asia punya penduduk di seluruh dunia," ujarnya.

Dengan banyaknya publik yang melihat Asian Games, terang dia, secara tidak langsung memberi dampak yang besar bagi Indonesia. "Yang jelas national branding karena menjadi promosi visi Indonesia di mata dunia, promosi budaya juga," tutur Erick.

"Kemudian legacy, yang mana hasil dari infrastruktur ini akan bisa digunakan untuk event-event internasional lainnya setelah Asian Games. Seperti cabang basket misalnya, akan ada Kejuaraan Dunia Basket 2023. Dampak ekonomi lainnya tentu berkatan dengan pariwisata, lapangan kerja, serta investasi.Dampak yang tidak kalah pentingnya adalah pembangunan karakter bangsa seperti persatuan, bersih, dan penggunaan kendaraan umum, juga hal lainnya," ujar dia.

INASGOC juga akan meluncurkan desain medali Asian Games ke-18 pada 29 Juni menyusul sejumlah rangkaian kegiatan promosi di sejumlah daerah di Indonesia. "Kami akan menggelar parade Asian Games pada 13 Mei dan dilanjutkan peluncuran desain medali pada 29 Juni. Kami juga akan menggelar kegiatan lari bersama Asian Games pada 1 Juli," kata Erick Thohir.

INASGOC, lanjut Erick, juga akan menggelar pawai obor mulai 15 Juli hingga 17 Agustus yang melewati 53 kabupaten dan kota di Indonesia. "Kami bersama Badan Ekonomi Kreatif bekerja keras tentang untuk mewujudkan pembukaan dan penutupan yang sukses. Kami juga butuh dukungan masyarakat dan pemerintah," katanya. ion/Ant/S-2


Redaktur : Sriyono
Penulis : Sriyono, Antara

Komentar

Komentar
()

Top