Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Pendidikan Nasional

Asesmen untuk Mitigasi "Learning Loss"

Foto : Koran Jakarta/Muhamad Marup

Anindito Aditomo Kepala Badan Standar, Kurikulum, dan Asesmen Pendidikan Kemendikbudristek

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Pelaksanaan Asesmen Nasional (AN) saat pandemi Covid-19 masih sesuai dengan ketentuan. Hasilnya bisa menjadi informasi komprehensif untuk menangani kehilangan kesempatan belajar atau learning loss akibat pandemi Covid-19. Demikian disampaikan Kepala Badan Standar, Kurikulum, dan Asesmen Pendidikan Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek), Anindito Aditomo, dalam webinar terkait Asesmen Nasional, Kamis (2/9).

"Asesmen nasional digunakan untuk melakukan intervensi lebih terarah sehingga learning loss dapat semaksimal mungkin dimitigasi," ujarnya. Dia menyebut, hasil-hasil penelitian menunjukkan potensi terjadi learning loss sangat tinggi, tapi bisa bervariasi di setiap daerah.

Anindito mencontohkan untuk hasil belajar jenjang sekolah dasar di tingkat awal mengalami penurunan 40-46 persen selama pandemi. Menurutnya, penurunan ini cukup mengkhawatirkan.
Dia menerangkan, data komprehensif dari tiap sekolah dan daerah sangat penting. Tanpa itu, Kemendikbudristek sulit mengalokasikan anggaran dan sumber daya yang terbatas.

"Kalau kita punya datanya akan melakukan intervensi yang terarah. Sumber daya terbatas itu akan bisa dialokasikan kepada sekolah dan daerah yang membutuhkan," jelasnya.


Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Aloysius Widiyatmaka
Penulis : Muhamad Ma'rup

Komentar

Komentar
()

Top