Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Asean-UE Sepakat Intensifkan Hubungan Perdagangan dan Investasi

Foto : ANTARA/HO-ASEAN

Para Menteri Luar Negeri ASEAN dan Negara-Negara Anggota UE, Sekretariat ASEAN, Komisi Eropa dan Timor-Leste yang hadir pada the 24th ASEAN-EU Ministerial Meeting di Brussels, Belgia, Jumat (2/2/2024).

A   A   A   Pengaturan Font

Lebih lanjut, pada pertemuan yang dipimpin oleh Menteri Luar Negeri Filipina Enrique Manalo dan Wakil Presiden Komisi Eropa, Josep Borrell, ASEAN dan Uni Eropa turut menegaskan kembali nilai-nilai bersama dan kepentingan bersama yang mendasari 47 tahun Hubungan Dialog ASEAN-UE dan menyatakan puas dengan sifat kemitraan dinamis yang komprehensif dan beragam.

ASEAN dan UE juga menegaskan kembali mengenai kemitraan strategis dan kepentingan bersama dalam menjaga kawasan tetap damai, stabil, dan sejahtera, dalam menegakkan dan menghormati hukum internasional dan tatanan internasional berdasarkan aturan berdasarkan kepatuhan terhadap hukum internasional dan dalam menjaga perdamaian, keamanan dan stabilitas, termasuk melalui, antara lain, pemajuan dan perlindungan hak asasi manusia, termasuk penyandang disabilitas, kesetaraan gender, dan kebebasan dasar.

Tak sampai di situ, ASEAN menegaskan kembali komitmen yang berkelanjutan untuk mendukung bergabungnya Timor Leste ke ASEAN yang sejalan dengan Peta Jalan Keanggotaan Penuh Timor Leste di ASEAN.

Pertemuan turut mencatat dukungan UE terhadap bergabungnya Timor Leste ke dalam Organisasi Perdagangan Dunia (WTO) yang akan membantu integrasinya ke dalam perekonomian global dan arsitektur regional.


Redaktur : Lili Lestari
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top