Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Foto Video Infografis

AS Sebut Tiongkok Tolak Status Quo dan Ingin Segera Rebut Taiwan

Foto : Reuters

Bendera Taiwan

A   A   A   Pengaturan Font

Menteri Luar Negeri Amerika Serikat (AS) Antony Blinken menyebut Tiongkok telah memutuskan status quo Taiwan tak lagi dapat diterima. Menurutnya, Beijing akan meningkatkan tekanan terhadap pulau yang memiliki pemerintahan sendiri itu.

Blinken mengatakan, Tiongkok telah mengubah sikapnya selama beberapa dekade antara Washington dan Beijing soal Taiwan yang akan dikelola secara damai.

"Yang berubah adalah keputusan pemerintah di Beijing bahwa status quo tidak lagi dapat diterima, bahwa mereka ingin mempercepat proses di mana mereka akan mengejar reunifikasi," kata Blinken dalam sebuah acara yang diselenggarakan Bloomberg, dikutip dari Reuters, Kamis (27/10).

Ia menambahkan, Tiongkok juga telah membuat keputusan untuk memberikan lebih banyak tekanan terhadap Taiwan. Bahkan, kata Blinken, Beijing berpotensi untuk menggunakan kekuatan untuk mencapai tujuannya jika taktik tekanan tidak berhasil.

"Itulah yang secara fundamental berubah," ucapnya.
Halaman Selanjutnya....


Editor : Fiter Bagus
Penulis : Rivaldi Dani Rahmadi

Komentar

Komentar
()

Top