Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Arsenal Waspadai kebangkitan Milan

A   A   A   Pengaturan Font

LONDON - Arsenal menjamu AC Milan di Emirates Stadium, Jumat (14/3) dini hari WIB. Jika kembali tergelincir akan menjadi kegagalan bagi "The Gunners" musim ini. Upaya mereka merebut gelar akan berakhir sebelum pertengahan Maret.

Kemenangan 2-0 yang luar biasa di San Siro pekan lalu lewat gol Henrikh Mkhitaryan dan Aaron Ramsey - telah menempatkan Arsenal memegang kendali jelang leg kedua babak 16 besar Liga Europa di Emirates Stadium.

Kemenangan itu membantu mer i ngankan tekanan pada pelatih Arsene Wenger setelah mengalami empat kekalahan beruntun. Namun pelatih Arsenal tersebut paham bahwa dia tetap dalam pengawasan, baik oleh media maupun pendukung Arsenal sendiri.

Kekalahan kandang 1-2 dari Ostersund yang masih segar di benak setiap orang. Karena itulah Wenger akan sangat menyadari bahwa pertandingan melawan Milan masih jauh dari selesai.

Pelatih asal Prancis itu harus membuat keputusan yang tepat untung starting line-up, terutama untuk lini pertahanan. Hector Bellerin dan Nacho Monreal keduanya absen dalam beberapa pekan terakhir karena cedera, namun Wenger berharap keduanya bisa terlibat melawan Milan. "Bellerin sudah cukup bagus. Dia bisa bermain bersama Monreal," ujar Wenger.
Halaman Selanjutnya....

Penulis : Benny Mudesta Putra, AFP

Komentar

Komentar
()

Top