Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Arsenal Lanjutkan Awal Sempurna

Foto : afp/Glyn KIRK

Rayakan Gol I "Striker" Arsenal asal Brasil Gabriel Jesus (tengah) dan gelandang Arsenal asal Norwegia Martin Odegaard (keTIGA dari kanan) merayakan gol atas Bournemouth, di Stadion Vitality di Bournemouth, Sabtu (20/8). Arsenal menang 3-0 melawan Bournemouth.

A   A   A   Pengaturan Font

LONDON - Arsenal naik ke puncak klasemen Liga Inggris usai meraih kemenangan 3-0 atas Bournemouth. Hasil pertandingan Minggu (21/8) dini hari WIB itu memperpanjang awal sempurna "The Gunners" musim ini. Laga lain, Harry Kane membuat sejarah dalam kemenangan 1-0 Tottenham atas Wolves.

Dua belas bulan lalu, Arsenal kalah dalam tiga pertandingan pertama. Musim ini, "The Gunners" berada di posisi terdepan setelah meraih kemenangan ketiga berturut-turut. "Dibandingkan musim lalu, kami sedikit lebih unggul," ujar gelandang Arsenal, Martin Odegaard.

Terlalu dini untuk menyatakan Arsenal siap bersaing merebut gelar. Cemoohan menyertai tim asuhan Mikel Arteta ketika menyia-nyiakan peluang emas untuk lolos ke Liga Champions musim lalu telah terhapus oleh awal yang bagus mereka musim ini. Setelah mencetak empat gol melawan Leicester akhir pekan lalu, ini adalah tampilan solid lain dari tim London utara tersebut.

Arsenal unggul lebih dulu setelah laga berlangsung lima menit. Umpan luar biasa Gabriel Jesus disambut Gabriel Martinelli di mana tembakannya beradadi jalur Odegaard yang mencetak gol dengan penyelesaian sederhana. Odegaard mencetak gol lagi enam menit kemudian. Umpan Jesus diterimanya dengan baik dan kapten Arsenal itu melepaskan tembakan ke gawang.

Gol William Saliba pada menit ke-54 lewat tendangan melengkung luar biasa dari tepi kotak penalti, melambangkan kepercayaan dirinya. Itu menjadi gol pertama bek Prancis tersebut untuk Arsenal.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Aloysius Widiyatmaka
Penulis : Benny Mudesta Putra, AFP

Komentar

Komentar
()

Top