Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Foto Video Infografis

Arkeolog Temukan Kota Firaun Mesir Kuno di Dekat Luxor

Foto : ANTARA FOTO/REUTERS/Mohamed Abd El Ghany

Situs arkeologi Abydos, Sohag, Mesir

A   A   A   Pengaturan Font

KAIRO - Para arkeolog pada Kamis (8/4) mengatakan bahwa mereka telah menemukan kota firaun kuno besar yang tidak terlihat selama berabad-abad di dekat beberapa monumen paling terkenal di Mesir.

"Kota itu dibangun lebih dari 3.400 tahun yang lalu pada masa pemerintahan mewah Amenhotep III, salah satu firaun paling kuat di Mesir," kata Zahi Hawass, arkeolog Mesir yang mengawasi penggalian.

"Tim penggali mulai mencari kuil kamar mayat dekat Luxor pada September, tetapi dalam beberapa pekan menemukan beberapa formasi batu bata lumpur di segala arah," kata Zahi Hawass dalam sebuah pernyataan.

Mereka menemukan kota yang terpelihara dengan baik yang memiliki dinding dan ruangan yang hampir lengkap dipenuhi dengan peralatan kehidupan sehari-hari bersama dengan cincin, scarab (jimat berbentuk kumbang), bejana tembikar berwarna, dan batu bata lumpur dengan segel stempel berukir milik Amenhotep.

"Jalan-jalan kota diapit oleh rumah-rumah ... beberapa dindingnya setinggi tiga meter," kata Hawass.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Ilham Sudrajat
Penulis : Ilham Sudrajat

Komentar

Komentar
()

Top