Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Amaryllis Beri Solusi Awet Muda lewat Teknologi

Foto : KORAN JAKARTA/M YAZID
A   A   A   Pengaturan Font

Komitmen terhadap kecantikan dan kesehatan wanita, klinik kecantikan Amaryllis menggelar sebuah seminar kecantikan dengan tajuk "Solusi Awet Muda dengan Teknologi Terkini", di Hotel Harris, Bekasi, baru-baru ini. Beberapa masalah yang didiskusikan di antaranya mengenai kecantikan dan kesehatan kulit wajah, termasuk pula metode Vagina Rejuvenation, alias peremajaan alat vital wanita.

Mengenai metode ini, dr Nina Martini Somad, SpOG yang menjadi salah satu pembicara menyebut para wanita harus bisa menjaga kesehatan vagina untuk menjaga keharmonisa hubungan suami-istri dalam rumah tangga. "Sebagai wanita kita harus pintar menjaga diri. Perempuan jarang sekali yang datang ke dokter untuk rawat Miss V. Karena nggak kelihatan, tapi suami yang merasakan. Miss V itu asset wanita, kita harus rawat selagi muda. Sejak muda harus dirawat, kebersihannya dirawat. Bagaimana kita harus jaga tetap kencang," ujar dr Nina kepada wartawan seusai seminar.

Nina juga menjelaskan setelah melahirkan, otot Miss V tak akan bisa sekencang semula. Makanya perlu perawatan dan peremajaan dengan cara treatment. "Pakai laser, vagina yang ditreatmen. Dalam satu bulan tiga kali treatment, hasilnya otot Miss V lebih kencang, tapi tetap dibantu dengan olahraga, latihan kegel supaya hasilnya lebih maksimal," tambah dr Nina.

Perubahan organ pelvis wanita menurut dr Nina berhubungan dengan proses penuaan. Penuaan itu terjadi di semua manusia. Hormonal, kehamilan, mempengaruhi organ pelvis wanita. Trauma pada wanita saat proses kehamilan, persalinan, aktivitas fisik berat, mengangkat barang dan lainnya. Otot bisa kendur, orang yang sering batuk itu juga bisa bikin kendur. Orang yang mengejang karena bab keras juga bisa bikin kendur. Umur 25 tahun sudah proses aging. Satu tahun turun satu persen, walau dia masih muda. Miss V itu tadinya kecil, karena melahirkan kepala bayi 9 cm bisa kendur," papar dr Nina.

Setelah melahirkan normal, tentunya Miss V tak akan pernah kembali ke ukuran normal meski dijahit kencang. "Miss V pasti jadi longgar akibat kerusakan kolagen. Karena itu butuh peremajaan. Kita punya alat untuk meremajakan Miss V. Kita akan bantu para wanita untuk mendapatkan keharmoninasan kembali dengan suami. Karena itulah kita hadir dan membantu para wanita untuk meremajakan kembali Miss V dengan aman tanpa ada efek samping sama sekali," tukas dr Nina. yzd/S-1

Komentar

Komentar
()

Top