Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

All Time Mining bersama Tokocrypto Gelar Seminar Edukasi Bagi Para Miners

Foto : ISTIMEWA
A   A   A   Pengaturan Font

"Saat itu dunia kripto crash hancur sehancur-hancurnya. Tapi tidak lama aturan itu dicabut dan kripto tumbuh lagi. Dan kalau dilihat dalam nilai investasi, kripto akan tetap naik dan tetap bisa kembali. Dan ketika kembali, hasilnya akan lebih baik dari siklus-siklus sebelumnya."

Sementara itu, Direktur All Time Mining, Christoper Vittorio Simon mengatakan kondisi bear market seperti saat ini juga bisa menguntungkan. Ia menyebut, waktu-waktu seperti ini merupakan momentum yang tepat mengumpulkan koin-koin yang diprediksi memiliki nilai yang bagus.

"Bagi kripto garis keras, kondisi bear market seperti saat ini membuat mereka senang. Saat ini adalah waktu yang tepat bagi mereka untuk akumulasi koin-koin yang menurut mereka bagus menyambut 2025 di mana sistem kripto mengalami halving setiap empat tahun sekali," tambah Vitto.

Pun dengan urusan regulasi, bagi Vitto dan rekan-rekan lainnya di All Time Mining, regulasi adalah sesuatu yang bagus, yang dapat memberikan rasa aman dan nyaman bagi komunitas kripto.

"Di Eropa yang tadinya kripto ilegal, kini sudah boleh diversifikasi aset berupa kripto. Jadi kalau mau investasi aset di luat emas, kripto sudah boleh. Di Indonesia pun sudah ada aturan pajak mining dan pajak trading. Jadi diregulasi tidak selalu buruk. Diregulasi artinya bisa lebih sustain," tambahnya.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Muchamad Ismail
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top