Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Al-Attiyah dan Quintanilla Dominasi Etape Kelima

Foto : PATRICK HERTZOG / AFP

Nasser Al-Attiyah

A   A   A   Pengaturan Font

SHUBAYTAH - Pemenang lima kali Nasser Al-Attiyah membukukan kemenangan pertamanya di Reli Dakar tahun ini. Al-Attiyah mencatat waktu tercepat etape kelima yang melintasi bukit pasir "empty quarter" antara Al-Hofuf menuju Shubaytah di Arab Saudi, Kamis (11/1) dini hari WIB.

Pembalap Qatar berusia 53 tahun itu finis 1 menit 51 detik di depan pembalap Toyota, Guerlain Chicherit. Dia meraih kemenangan etape ke-48 di Reli Dakar. Al-Attiyah naik ke posisi kedua dalam klasemen keseluruhan. Di etape kelima dia unggul dua menit dari pemimpin klasemen kategori mobil, Yazeed Al-Rajhi, yang finis keempat di belakang pembalap Argentina, Juan Cruz Yacopini.

Al-Rajhi masih memimpin atas Al-Attiyah dengan selisih waktu 9 menit 03 detik dengan Carlos Sainz di posisi ketiga dengan terpaut waktu 11 menit 31 detik. "Tidak ada strategi di pihak saya," ujar Al-Attiyah yang kini harus membuka jalan di etape keenam dan ketujuh yang akan melintasi rute baru '48H Chrono.'

Dia ingin menang etape selanjutnya. Semuanya telah dipersiapkan. Panjangnya 600 kilometer. Al tidak keberatan membuka jalan. Sekalipun kehilangan waktu, yang penting, dia menyelesaikan 600 kilometer ini. Sebastien Loeb (Prodrive) mencoba peruntungannya dengan sengaja melewatkan pos pemeriksaan wajib, sebuah "kesalahan" yang membuatnya mendapat penalti 15 menit.

Hasilnya, dia finis dengan waktu 21 menit 13 detik lebih lambat, memberikan waktu di klasemen keseluruhan dengan harapan mengoptimalkan peluangnya di '48H Chrono' dengan memulai dari belakang. "Nasser dan saya mengikuti strategi yang berbeda," ujar Loeb yang kini berada di urutan kesembilan.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Aloysius Widiyatmaka
Penulis : Benny Mudesta Putra, AFP

Komentar

Komentar
()

Top