Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Akses Jalan di Lembah Anai Kembali Dibuka

Foto : ANTARA/Isril

Arus kendaraan cukup padat saat akses jalan nasional di Lembah Anai kembali dibuka pada Minggu (21/7) sekitar pukul 07.00 WIB.

A   A   A   Pengaturan Font

"Kami mengimbau agar tidak berhenti di sepanjang jalan dari air terjun Lembah Anai sampai batas kota Padang Panjang karena akan membuat kemacetan. Untuk kegiatan wisata, alam Lembah Anai sudah tidak ada aktivitas, jadi para pelintas tidak ada yang berhenti, lebih baik berwisata dan berbelanja ke Padang Panjang agar perekonomian masyarakat Padang Panjang pulih kembali setelah terkena dampak bencana alam lalu," katanya.

Jalan nasional Padang-Pekanbaru di Lembah Anai putus total akibat diterjang banjir bandang pada 11 Mei 2024. Pemerintah melalui Kementerian PUPR merespon cepat kondisi tersebut dan memerintahkan PT Hutama Karya untuk melakukan perbaikan jalan.

Hingga saat ini perbaikan jalan telah mencapai 40 persen. Karena jalan itu adalah akses utama Padang-Pekanbaru, maka akses jalan diputuskan dibuka bagi masyarakat umum pada Minggu (21/7) dengan beberapa pembatasan.

Bersamaan dengan itu, PT Hutama Karya tetap bekerja untuk mengejar target tuntas 100 persen pada Oktober 2024.


Redaktur : -
Penulis : Antara, Sujar

Komentar

Komentar
()

Top