Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Airlangga Sebut Ridwan Kamil Akan Ikuti Masukan Partai Golkar

Foto : ANTARA/Narda Margaretha Sinambela

Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto saat memberikan keterangan kepada awak media di Masjid Ainul Hikmah, Jakarta, Senin (17/6).

A   A   A   Pengaturan Font

Sebelumnya, Pengamat Politik dari Universitas Al-Azhar Indonesia Ujang Komarudin menyatakan kecil peluang kemenangan Ridwan Kamil (RK) di pemilihan kepala daerah (Pilkada) serentak di Jakarta.

Menurut dia, hal yang paling rasional jika Ridwan Kamil maju di Pilkada Jawa Barat (Jabar). Alasannya, RK sudah memiliki investasi politik sebagai mantan Gubernur Jabar. "Sudah banyak program yang dilaksanakan, apalagi masyarakat masih menginginkan," ujarnya.

Dia tidak menafikan jika RK juga berpeluang maju di Jakarta. Tetapi RK akan bekerja lebih keras lagi untuk bisa menang. Hal itu menjadi pilihan RK dan Partai Golkar sebagai kendaraan politiknya. "Di Jabar, bisa menang dengan mudah. Di Jakarta, bisa menang, tetapi bisa juga kalah," ujarnya.


Redaktur : Sriyono
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top