Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Prospek Usaha

Acset Pasang Target Kontrak Baru Rp15 Triliun

Foto : ISTIMEWA
A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - PT Acset Indonusa Tbk. (ACST) menargetkan perolehan kontrak baru di tahun 2019 sebesar 15 triliun rupiah. Optimisme ini dilandasi oleh upaya perbaikan nyata yang tengah dilaksanakan Perseroan dalam aspek finansial, operasional dan juga pengembangan sumber daya internal.

Corporate Secretary & Investor Relations Acset Indonusa, Maria Cesilia Hapsari, mengatakan Perseroan juga akan melakukan diversifikasi ke bidang soil improvement dan marine works, sehingga dapat menstimulasi arus pendapatan baru, terlebih lagi dengan adanya kepemilikan Perseroan atas Cement-Deep Mixing (CDM) Barge-Acset Sea I-sejak awal 2018.

Baca Juga :
Tera Ulang Timbangan

"Kapal ini merupakan jenis pertama di Indonesia yang diyakini memiliki kapabilitas yang kompatibel dan selaras dengan ekosistem pembangunan infrastruktur di Tanah Air, sehingga dapat membawa peluang bagi Perseroan," ungkapnya, Kamis (28/2). Untuk perolehan kontrak baru hingga periode ini sebesar 1,6 triliun rupiah. Sepanjang tahun 2018, Perseroan berperilaku selektif dalam partisipasinya di proses tender proyek.

Hal ini dilandasi dengan adanya prinsip Know Your Counterparts (KYC) yang diterapkan secara militan dalam setiap kerangka kerja Perseroan. Selain itu, ada beberapa tender yang mengalami penundaan hingga ke tahun 2019, sehingga berdampak pada perolehan kontrak baru yang belum optimal.

Beberapa proyek yang berhasil Perseroan dapatkan di tahun 2018 antara lain mixedused development Kebon Sirih dikerjakan dalam skema Joint Operation bersama dengan Woh Hup (Private) Limited, soil improvement di Pelabuhan Patimban, dan Penambahan Ruas Tol Balaraja Barat-Cikande (Paket 1 & 2).
Halaman Selanjutnya....

Penulis : Yuni Rahmi

Komentar

Komentar
()

Top