Nasional Luar Negeri Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Rona Genvoice Kupas Splash Wisata Perspektif Edisi Weekend Foto Video Infografis
Pendidikan Nasional

8 Sekolah Jadi Model Pendidikan di Kota Nusantara

Foto : Antara Kaltim/Nyaman Bagus Purwaniawan
A   A   A   Pengaturan Font

Delapan sekolah jenjang pendidikan usia dini hingga sekolah lanjutan tingkat atas di Kecamatan Sepaku, Kabupaten Penajam Paser Utara dijadikan model pola belajar dan mengajar di seluruh sekolah di wilayah ibu kota negara baru Indonesia.

Delapan sekolah itu, yakni Taman Kanak-Kanak (TK) Mitra Pradana, Sekolah Dasar (SD) Negeri 004, 007, 014, 017 dan SD Negeri 020, serta Sekolah Menengah Pertama (SMP) Negeri 27, kemudian Sekolah Menengah Atas (SMA) Negeri 3 dan Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Negeri 1.

Para pengawas atau penilik PAUD, SD, SMP, SMA dan SMK di wilayah Kota Nusantara juga dilibatkan untuk penerapan peta jalan pendidikan itu.

"Kami nilai sekolah terpilih merupakan perintis atau pelopor kemajuan pendidikan di Kota Nusantara, dan tidak menutup kemungkinan akan menjadi pendamping di sekolah lain," ujar Suwito.

Jumlah peserta kegiatan sekolah model Implementasi pendidikan sebanyak 145 orang para guru, pengawas dan kepala sekolah, lanjut Kepala Balai Guru Penggerak Kalimantan Timur Kementerian Pendidikan Kebudayaan Riset dan Teknologi Wiwik Setiawati, berasal dari delapan sekolah di Kecamatan Sepaku yang berada di wilayah Kota Nusantara.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Sriyono
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top