Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

583 Pekerja Migran Indonesia di Singapura Berhasil Diwisuda

Foto : istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Sebanyak 583 Pekerja Migran Indonesia (PMI) berhasil lulus dan diwisuda setelah mengikuti kursus pelatihan keterampilan kerja yang diadakan Pusat pendidikan dan Pelatihan Kerja (P3K) atau Indonesia Training Center (ITC) Kedutaan Besar Republik Indonesia di Singapura.

Prosesi wisuda yang dilangsungkan dalam acara Graduation Ke-9 Program Kursus di P3K pada 8 Juli 2018 di Hall Sekolah Indonesia ini dipimpin Dubes LBBP RI untuk Singapura, I Gede Ngurah Swajaya, didampingi Atase Ketenagakerjaan Agus Ramdhany Machjumi.

"Melalui pelatihan kerja ini, diharapkan PMI yang bekerja di Singapura dapat meningkatkan keterampilan kerja (skill) sekaligus menambah motivasi bekerja dan mempersiapkan usaha mandiri saat pulang ke tanah air," kata Atase Ketenagakerjaan, Agus Ramdhany Machjumi, dalam keterangan persnya, Senin (9/7).

Dubes LBBP RI untuk Singapura, I Gede Ngurah Swajaya, menyatakan P3K KBRI Singapura merupakan lembaga pendidikan nonformal yang berfungsi untuk memajukan sumber daya manusia Indonesia di Singapura, khususnya bagi PMI.

Pusat pelatihan yang beroperasi sejak tahun 2009 ini membuka berbagai program kursus, di antaranya bahasa Inggris, komputer, tata kecantikan kulit, tata kecantikan rambut, dan pelatihan entrepreneurship.

eko/E-3

Komentar

Komentar
()

Top