Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Kebakaran Pasar

300 Kios di Pasar Gedebage Bandung Terbakar

Foto : istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

BANDUNG - Pasar Gedebage, Kota Bandung, Jawa Barat, kembali terbakar pada Senin (3/9) petang. Dinas Kebakaran dan Penanggulangan Bencana Kota Bandung memperkirakan sedikitnya 300 kios ludes terbakar. Laporan dari masyarakat kebakaran di pasar tersebut terjadi mulai sekitar pukul 16.55 WIB.

"Kami menerima berita pukul 16.55 WIB, los besar Pasar Gedebage terbakar. Kami sesuai standard operating prosedure (SOP) langsung ke lokasi. Ada sebanyak 12 mobil pemadam kebakaran yang kami turunkan," kata Kepala Dinas Kebakaran dan Penanggulangan Bencana Kota Bandung, Ferdi Ligaswara yang dihubungi Koran Jakarta, kemarin.

Ferdi mengatakan kebakaran cepat merembet karena bagian los yang terbakar, yaknik los 6 dan 7, bangunannya banyak yang terbuat dari kayu dan bambu. Ditambah lagi dengan barang dagangan yang ada di tempat tersebut memang mudah terbakar.

"Kami berusaha melokalisir agar kebakaran tidak meluas. Alhamdulillah sudah bisa. Prosesnya masih terus dipadamkan saat ini," kata Ferdi.

Menurut Ferdi, hingga pukul 19.30 WIB, proses pemadaman masih terus dilakukan, karena meski api sudah dipadamkan, asap tebal dari bara api masih cukup berbahaya jika dibiarkan. Dikhawatirkan akan kembali menyala dan menimbulkan kebakaran lebih luas lagi.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top