Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

10.000 Cangkir Kopi Disajikan secara Gratis

Foto : ANTARA/Arif Firmansyah

Meracik Kopi I Pengunjung menikmati kopi racikan barista di Taman Ekspresi, Kota Bogor, Jawa Barat, Minggu (30/9). Pembuatan 10 ribu gelas kopi gratis untuk pengunjung yang diadakan Komunitas Kopi Bogor tersebut selain untuk memperingati Hari Kopi Sedunia.

A   A   A   Pengaturan Font

BOGOR - Sebanyak 10 ribu cangkir kopi disajikan secara gratis oleh Komunitas Kopi Bogor dengan melibatkan 26 kedai atau warung kopi yang ada di Kota Bogor, Jawa Barat, Minggu.

Kegiatan bertajuk "Thousand Cups Coffee" merupakan cara unik Komunitas Kopi Bogor dalam mengenalkan kopi Indonesia kepada masyarakat luas, dalam rangka menyambut Hari Kopi Internasional yang jatuh setiap tanggal 1 Oktober.

"Ini untuk kedua kalinya Komunitas Kopi Bogor menggelar kegiatan edukasi kopi spesial Indonesia di Kota Bogor," kata Ketua Komunitas Kopi Bogor, Noval Iza Aberdenn.

Tahun pertama digelar 2016 dengan target 1.000 cangkir kopi. Kegiatan ini mendapat respons positif dan antusiasme yang tinggi dari warga yang datang, tercatat lebih dari 6.000 cups kopi yang tersaji.

Baca Juga :
Uji Gas Kendaraan

Kegiatan minum kopi gratis kembali digelar di tahun 2018 dengan target 10 ribu gelas dengan berbagai jenis kopi dari Nusantara mulai dari kopi Gayo, Papua, Bogor, Toraja dan lainnya.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : M Husen Hamidy
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top