Nasional Luar Negeri Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Rona Genvoice Kupas Splash Wisata Perspektif Edisi Weekend Foto Video Infografis

1.777 Polisi Disiapkan Amankan Peringatan HUT ke-77 Bhayangkara di GBK

Foto : ANTARA/Ilham Kausar

Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Trunoyudo saat diwawancarai di Jakarta, Selasa (27/6/2023).

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA -Polda Metro Jaya menyiapkan sebanyak 1.777 personel gabungan untuk pengamanan perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-77 Bhayangkara di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta Pusat, Sabtu (1/7).

"Personel Polisi terdiri atas Polda Metro Jaya 976 orang dan dari polres-polres sebanyak 628 orang," kataKabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Trunoyudo Wisnu Andiko dalam keterangan tertulis yang diterima di Jakarta, Sabtu (1/7).
Trunoyudo menjelaskan tak hanya polisi, personel pemda juga ikut dilibatkan terdiri atas Satpol PP sebanyak 60 personel, Dinas Perhubungan 55 personel, Pemadam Kebakaran sebanyak 30 personel beserta enam unit pemadam, dan dari Dinas Kesehatan sebanyak 28 personel dengan empat unitambulans.
Lebih lanjut, Trunoyudo menambahkan pihak kepolisian juga melaksanakan rekayasa lalu lintas di sekitar Gelora Bung Karno untuk mengantisipasikepadatan kendaraan.
Namun rekayasa lalu lintasbersifat situasional tergantung kondisi di lapangan untuk penerapannya.
"Sifatnya situasional melihat kondisi di lapangan," katanya.
Sebagai informasi acara puncak HUT ke-77 Bhayangkara akan diselenggarakan di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta Pusat, pada hari ini yang dimulai pukul 15.00 WIB.
HUT ke-77 Bhayangkaramengangkat tema "Polri Presisi untuk Negeri. Pemilu Damai untuk Indonesia Emas".

Redaktur : Lili Lestari
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top