KRL Tak Lagi Layani Stasiun Maja dan Sudimara
Foto: ISTIMEWAJAKARTA - Kereta Rel Listrik (KRL) tak lagi melayani pemberangkatan dari Stasiun Maja dan Stasiun Sudimara mulai 10 Februari karena adanya penyesuaian Grafik Perjalanan Kereta Api (Gapeka) 2021.
"Dari Stasiun Maja tidak ada pemberangkatan KRL, namun tetap melayani naik-turun pengguna seperti biasa," kata Direktur Utama KAI Commuter Wiwik Widayanti dalam konferensi virtual di Jakarta, Jumat (5/2).
Wiwik menjelaskan kereta pemberangkatan Stasiun Maja ditarik menjadi Pemberangkatan Stasiun Rangkasbitung.
Sementara itu, kereta pemberangkatan dari Stasiun Sudimara (pukul 06.35) ditarik menjadi pemberangkatan Stasiun Parung Panjang karena Stasiun Sudimara bukan untuk "stabling" KRL.
"KRL tujuan Tanah Abang tetap tersedia di Stasiun Sudimara pukul 06.34 WIB," katanya.
Kemudian, KRL Cikarang tujuan Jakarta-Kota diprogramkan bertambah 24 KA.
Wiwik menjelaskan seiring dengan Gapeka 2021, jumlah kereta yang dioperasikan juga bertambah, yakni total 1.151 KA (908 central line), 243 loop line) dibanding dengan Gapeka 2019 sebanyak 1.057 KA (857 central line dan 200 loop line), mulai dari lintas Bogor, Bekasi, Parung Panjang, Tangerang, dan Tanjung Priok. Ant/P-5
Redaktur: M Husen Hamidy
Penulis: Antara
Tag Terkait:
Berita Trending
- 1 Ini Gagasan dari 4 Paslon Pilkada Jabar untuk Memperkuat Toleransi Beragama
- 2 Cawagub DKI Rano Karno Usul Ada Ekosistem Pengolahan Sampah di Perumahan
- 3 Pasangan Andika-Hendi Tak Gelar Kampanye Akbar Jelang Pemungutan Suara Pilgub Jateng
- 4 Pusat perbelanjaan konveksi terbesar di Situbondo ludes terbakar
- 5 Ini Cuplikan Tema Debat Ketiga Pilkada DKI
Berita Terkini
- Kampanye Akbar Pramono-Rano Bakal Diramaikan Para Mantan Gubernur DKI
- Sempat Ditunda, Konser Super Diva Umumkan Jadwal Baru pada 17 Januari 2025
- Peluang Menguat Terbuka, Selasa 19 November 2024
- Presiden Prabowo Bertemu Para Pemimpin MIKTA di KTT G20 Brazil
- Tahan Imbang Portugal 1-1, Kroasia Melaju ke Perempat Final